HeadlineSport

Jelang Piala Asia U-23 Qatar 2024, Shin Tae-yong Boyong 28 Pemain Pemusatan Latihan di Dubai

Timnas Indonesia U-23 mulai bersiap menyongsong gelaran Piala Asia U-23 Qatar 2024 pada 15 April hingga 3 Mei mendatang.

Jakarta – Timnas Indonesia U-23 mulai bersiap menyongsong gelaran Piala Asia U-23 Qatar 2024 pada 15 April hingga 3 Mei mendatang.

Dilansir dari laman resmi PSSI, pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong telah memanggil 28 pemain. Skuad Garuda Muda telah berkumpul di Jakarta sejak Minggu (31/3/2024).

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir pun hadir pada malam hari untuk memberikan semangat dan motivasi di hotel tempat tim menginap.

Tim Persija Jakarta menjadi penyumbang pemain paling banyak yakni lima pemain. Selanjutnya diikuti Borneo FC dengan empat pemain dan PSIS Semarang mengirimkan tiga pemain.

Pelatih Shin Tae-yong mengapreasiasi dan berterimakasih kepada Ketua Umum Erick Thohir yang telah mendukung penuh tim U-23 Indonesia untuk meraih prestasi di Piala Asia U-23 2024.

“Dengan adanya dukungan (dari PSSI) dengan memberhentikan Liga 1, pak Ketua Umum (Erick Thohir) berpesan agar kita harus berprestasi lebih baik di Piala Asia U-23 ini,” kata Shin Tae-yong, dilansir dari laman resmi PSSI, Senin (1/4/2024).

Pada ajang Piala AFC U-23 2024, Indonesia berada di grup A bersama tuan rumah Qatar, Yordania, dan Australia.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button