Doha, Qatar – Timnas Indonesia hari ini, Senin (15/1/2024) bersiap menjalani laga perdana Piala Asia kontra Irak di Stadion Ahmad bin Ali, Doha, Qatar.
Menghadapi Irak yang memiliki posisi rangking lebih tinggi dari Indonesia, pelatih Shin Tae-yong optimis anak asuhnya siap memberikan penampilan terbaiknya.
“Saya setuju bahwa ada selisih ranking yang sangat besar antara Irak dan Indonesia. Tentu saja, kemampuan kami juga berbeda (dengan Irak), semua orang tahu itu dan saya harus mengakuinya,” kata Shin Tae-yong, dilansir dari laman resmi PSSI, Minggu (14/1/2024).
Berdasarkan update terakhir FIFA pada 21 Desember 2023, Irak menempati peringkat 63, atau nomor tujuh di Asia. Sementara itu, Indonesia ada di posisi 146.
Selain itu, pada pertemuan terakhir kedua tim di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang digelar di Basra, 16 November 2023, Irak mengalahkan Indonesia dengan skor telak 5-1.