Qatar – Timnas U-23 Indonesia siap bertarung dalam kompetisi Piala Asia U-23 2024. Pelatih Timnas Shin Tae-yong telah memilih 23 pemain yang akan memperkuat skuad garuda selama perhelatan tersebut.
Dilansir dari laman resmi PSSI, komposisi 23 pemain tersebut semakin lengkap setelah pada Senin (15/4/2024) Garuda Muda mendapat tambahan amunisi dengan bergabungnya Nathan Tjoe-A-On di Doha.
“Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh klub-klub Liga 1 dan pemain abroad yang sudah melepas pemainnya ke tim U-23 Indonesia. Selain itu, terimakasih kepada pemain yang sudah ikut pemusatan latihan di Dubai dan Doha dan kami kembalikan ke klub (Erlangga, Rifky Dwi, Kakang, dan Dzaky), ” kata Manajer tim U-23 Indonesia Endri Erawan.
“Sesuai regulasi turnamen, kami hanya dapat mendaftarkan 23 pemain saja. Insya Allah, Indonesia meraih prestasi terbaik di ajang Piala Asia U-23 2024,” lanjutnya.
Berikut ini daftar 23 pemain Timnas Indonesia untuk Piala Asia U-23 Qatar 2024 pilihan pelatih Shin Tae-yong: